Rabu, 17 Juni 2015

Ujian

Siapa saya ketika Allah memberikan sesuatu yang tidak sesuai dengan keinginan saya, lalu saya protes, menggerutu, dan bertanya mengapa? Mengapa?
apakah saya sebegitu baiknya menginginkan sesuatu yang sempurna dimata saya...
Padahal begitu banyak nikmat yang terlimpah buat saya, ketika Allah memberikan beberapa hal yang tidak mengenakkan apakah saya harus protes??
Ya Allah....
Ampuni hamba yang ngaku beriman namun ketika Engkau uji hamba sering kali mengeluh dan lemah.
Sering kali hampir menyerah dan kalah.
Menuruti segala hawa dan aamarah.
Apalah dunia ini dibandingkan dengan akhiratMu?

hanya bisa berserah
hati ini milikMu...perasaan ini milikMu
mungkin saja semua ini akibat dari dosa dosa yang telah banyak hamba perbuat
dan ini belum ada apa-apanya dengan kesalahan-kesalahan hamba.

Ajarilah hamba Ya Allah..
Untuk mempunyai hati seluas-luasnya.. yang bertuju hanya padaMu
ajari hamba untuk mempunyai kesabaran yang tiada batasnya...

2 komentar:

  1. Apa yang baik menurut kita belum tentu baik menurut Allah.

    Belajar bersabar terus kita, Mbaaa.

    Semangat

    BalasHapus
  2. semoga selalu sabar dan berusaha :)

    BalasHapus